Kamis, 15 Mei 2025

Equityworld Futures | Harga Emas Termurah dalam Sebulan, Saatnya Jual atau Beli?

Equityworld Futures | Harga Emas Termurah dalam Sebulan, Saatnya Jual atau Beli?

Equityworld Futures | Harga emas dunia mencoba bangkit pada perdagangan pagi ini. Kemarin, harga sang logam mulia ambruk.

Equityworld Futures | Harga Emas Terjun ke Level Terendah dalam Sebulan

Pada Kamis (15/5/2025) pukul 06:28 WIB, harga emas dunia di pasar spot tercatat US$ 3.183,8/troy ons. Naik tipis hampir flat 0,01% dari penutupan perdagangan hari sebelumnya.

Harga emas mencoba bangkit dari keterpurukan. Kemarin, harga ditutup ambles 2,16% ke US$ 3.183,3/troy ons. Harga emas pun menyentuh level terendah sejak 9 April atau lebh dari sebulan terakhir.

Situasi global yang berangsur-angsur kondusif justru menjadi sentimen negatif bagi harga emas. Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump telah menyepakati perjanjian ekonomi bernilai lebih dari US$ 243,5 miliar dengan Qatar. Ini menjadi awal bagi kerja sama yang mencapai US$ 1,2 triliun.

Hubungan AS dengan China pun membaik. Selepas kesepakatan di Swiss, China menunda larangan berinvestasi bagi lebih dari selusin perusahaan asal AS di Negeri Tirai Bambu.

“Kondisi yang membaik telah menurunkan daya tarik emas,” ujar Ole Hansen, Head of Commodity Strategy di Saxo Bank A/S, seperti dikutip dari Bloomberg News.

Emas adalah aset yang dipandang aman (safe haven asset). Saat situasi aman terkendali, emas jadi kurang diminati.

Analisis Teknikal

Lalu bagaimana proyeksi harga emas untuk hari ini? Apakah bisa bangkit atau malah makin terjepit?

Secara teknikal dengan perspektif harian (daily time frame), emas kembali masuk zona bearish. Terlihat dari Relative Strength Index (RSI) yang sebesar 45,1. RSI di bawah 50 menandakan suatu aset sedang dalam posisi bearish.

Namun, indikator Stochastic RSI sudah menyentuh 0. Paling kecil, sudah sangat jenuh jual (oversold).

Sementara indikator Average True Range (ATR) 14 hari ada di 84,59. Menunjukkan volatilitas harga emas sedang minim.

Dengan koreksi yang sudah cukup dalam, harga emas berpeluang bangkit hari ini. Cermati pivot point di US$ 3.243/troy ons.

Dari pivot point tersebut, harga emas bisa menguji resisten US$ 3.260/troy ons yang merupakan Moving Average (MA) 5. Jika tertembus, maka MA-10 di US$ 3.291/troy ons boleh menjadi target selanjutnya.

Adapun target support terdekat adalah US$ 3.174/troy ons. Penembusan di  titik ini berisiko menyebabkan harga emas turun lagi ke arah US$ 3.172/troy ons.

Demo Ewf  

Demo Equityworld