Selasa, 08 Maret 2022

Equity World | Harga Emas Dunia Meroket, Tembus 2.000 Dolar AS per Ounce

Equity World | Harga emas dunia naik 1,5 persen pada perdagangan hari Senin dengan bertahan di posisi level psikologis USD2.000 per ounce karena permintaan safe-haven yang kuat.

Mengutip CNBC, Selasa (8/3/2022) harga emas di pasar spot melonjak 1,3 persen menjadi USD1.993,22 per ounce, setelah sebelumnya mencapai level tertinggi sejak 19 Agustus 2020 di USD2.002,31.

Emas berjangka Amerika Serikat ditutup melambung 1,5 persen menjadi USD1.995,90 per ounce.

"Jika kita tidak melihat semacam de-eskalasi (antara Rusia dan Ukraina) segera, kita akan mendapati emas pada rekor tertinggi lebih cepat," kata Jim Wyckoff, analis Kitco Metals.

Jim menambahkan pasar saham dalam situasi yang kacau sekarang. "Kita akan terus melihat tekanan jual dan itu juga bullish bagi logam tersebut," katanya.

Emas dianggap sebagai penyimpan nilai yang aman selama masa ketidakpastian politik dan keuangan. Emas juga dipandang sebagai lindung nilai terhadap kenaikan inflasi.

Sementara itu paladium turun dari rekor tertinggi setelah pejabat Rusia dan Ukraina mengadakan putaran ketiga pembicaraan gencatan senjata, mendorong beberapa investor untuk mengunci keuntungan dari reli yang tajam.

Harga paladium di pasar spot turun 0,9 persen menjadi USD2.976,21 per ounce setelah mencatat level tertinggi sepanjang masa USD3.440,76 di awal sesi.

Negara-negara Barat menjatuhkan sanksi terhadap Moskow. Rusia menyumbang 40 persen produksi paladium global, yang digunakan pabrikan otomotif pada catalytic converter untuk mengekang emisi.

Delegasi dari Rusia dan Ukraina memulai pembicaraan putaran ketiga di Belarusia, kantor berita Interfax melaporkan, Senin, hari ke-12 invasi Rusia ke Ukraina.

"(Mengingat) fakta bahwa mereka sedang berbicara sekarang setelah banyak retorika yang meningkat selama akhir pekan dan situasi yang memburuk di Ukraina, trader agak berhenti sejenak di sini dan mencari untuk membukukan keuntungan," ujar analis RJO Futures, Bob Haberkorn.

Sedangkan harga perak turun 0,4 persen menjadi USD25,57 per ounce, sementara platinum melemah 0,5 persen menjadi USD1.116,01 per ounce.