Equity World | Tips Merawat Perhiasan Emas agar Selalu Kinclong ala Hans Virgoro
Equity World | Karena terkena keringat atau debu saat dikenakan, perhiasan emas atau logam berharga lainnya mudah terlihat kusam. Hal ini membuat perhiasan berkurang keindahannya. Agar selalu terlihat kinclong, perancang perhiasan Hans Virgoro membagikan tipsnya.
Menurut Hans, hal pertama yang harus diperhatikan adalah cara mengenakan perhiasan. Perlu diketahui, beberapa produk kosmetik seperti pelembap dan parfum, dapat membuat perhiasan terutama emas cepat kusam. Jadi, ia menyarankan agar jangan pernah menggunakan perhiasan ketika akan mengenakan pelembap atau parfum.
“Kalau memakai perhiasan, biasakan setelah menggunakan body lotion atau parfum. Sebab, kalau pakai perhiasan dulu biasanya bikin warnanya cepat pudar atau butek,” kata Hans yang ditemui di peluncuran koleksi perhiasan emas Hartadinata “Metamorfosa” rancangannya di Jakarta, Jumat, 2 Agustus 2019.
Adapun untuk penyimpanan, ia mengatakan tidak memerlukan tips khusus. Hal lain yang perlu diperhatikan adalah saat membersihkannya. Perhiasan mesti dibersihkan secara berkala. Tak perlu ke toko emas atau tukang perhiasan, membersihkannya bisa dilakukan sendiri di rumah.
Equity World
Sudah Rekor Terus, Harga Emas Masih Bisa Naik Lagi Lho | Equity World
Bahan dan peralatan yang dibutuhkan sangat sederhana, bisa ditemukan di rumah, yaitu deterjen, air, panci, dan sikat. “Gunakan deterjen, campur dengan air mendidih. Lalu celupkan perhiasa dan aduk-aduk sebentar, lalu disikat. Setelah itu akan kinclong kembali,” kata Hans Virgoro yang ditemui di Jakarta, Jumat, 2 Agustus 2019.
Hans mengatakan cara itu bisa digunakan untuk membersihkan perhiasan emas atau berlian. “Saya sering menggunakan cara itu jika dibutuhkan cepat. Jadi tidak perlu ke toko emas lagi,” kata dia.
Hans Virgoro dikenal pertama kali sebagai desainer perhiasan untuk kalangan selebriti. Klien selebriti pertamanya adalah penyanyi Krisdayanti yang saat itu akan konser di Malaysia. Kariernya makin moncer. Rancangannya kini banyak dikenakan selebriti Tanah Air, termasuk Iis Dahlia, Yuni Shara, hingga Jennifer Iskandar alias Jedar.