Senin, 02 Desember 2019

Equityworld Futures | Rupanya Harga Emas Labil Karena 3 Hal Ini

Equityworld Futures | Rupanya Harga Emas Labil Karena 3 Hal Ini

Equityworld Futures | Mengawali perdagangan pekan ini, emas global diperdagangkan melemah dibanding penutupan pekan lalu. Pergerakan harga emas dipengaruhi oleh tiga sentimen utama yaitu kelanjutan drama perang dagang AS-China, pergerakan dolar dan rilis data ekonomi terbaru.

Senin (2/12/2019) pada 09.35 WIB, emas dunia spot diperdagangkan di harga US$ 1.459,67/troy ons. Harga mengalami koreksi sebesar 0,29% dibanding penutupan perdagangan minggu lalu, Jumat (29/11/2019).

Di tahun ini, harga emas telah naik 13,7% (Januari-November). Harga emas menyentuh level tertingginya tahun ini pada 4 September. Harga ditutup di level US$ 1.552,35/troy ons. Sedangkan harga terendah yang pernah tercatat tahun ini adalah US$ 1.270,29/troy ons pada 2 Mei.

Pada periode perdagangan 27-29 November pekan kemarin, harga emas mulai merangkak naik dipicu oleh kembali memanasnya hubungan antara AS-China. Kisruh dagang yang tak kunjung usai antara raksasa ekonomi dunia telah melambungkan harga emas di tahun ini.

Terakhir, Presiden AS Donald Trump meratifikasi Undang-Undang Hak Asasi Manusia dan Demokrasi Hong. Trump menyebut langkah tersebut ia ambil demi kebaikan bersama.

"Saya meneken UU ini sebagai bentuk respek kepada Presiden Xi (Jinping), China, dan rakyat Hong Kong. UU ini disahkan dengan harapan pemimpin dan perwakilan China di Hong Kong dapat mengatasi perbedaan serta menciptakan perdamaian dan kemakmuran bagi semua," kata Trump melalui keterangan tertulis.

Beijing jadi geram dibuatnya. China menilai AS terlalu mencampuri urusan dalam negerinya. Kementerian Luar Negeri China menegaskan Beijing pasti akan melakukan 'serangan balasan'.

"Anda lihat saja. Apa yang akan terjadi, terjadilah," tegas Geng Shuang, Juru Bicara Kementerian Luar Negeri China, seperti dikutip dari Reuters.

Sontak, kabar tersebut membuat optimisme damai dagang yang diumbar kedua belah pihak beberapa waktu sebelumnya menjadi menipis. Akibatnya investor mulai lagi melirik aset minim risiko seperti emas. Inilah yang menggerakkan harga emas minggu lalu terutama jelang akhir pekan.

Jika keduanya masih melanjutkan pertikaian yang berlangsung dalam 16 bulan terakhir ini, bukan tak mungkin harga emas akan kembali melambung. Pasalnya konflik dagang yang terjadi telah membuat perekonomian global tumbuh melambat.

Faktor lain yang memberatkan harga emas adalah penguatan indeks dolar. Indeks dolar mengukur posisi mata uang AS di hadapan enam mata uang lainnya (Euro, Yen, Pound, Dolar Kanada, Krona, Franc).

Harga emas punya hubungan yang berbanding terbalik dengan dolar AS. Ketika dolar AS menguat, maka harga emas menjadi lebih mahal karena si logam mulia dibanderol dalam mata uang tersebut. Indeks Dolar AS naik 0,04% per hari ini. 




Equityworld Futures


Cuan Emas Hampir 14%, Masih Bisa Naik Lebih Tinggi? | Equityworld Futures



Tak hanya penguatan dolar saja yang membuat harga emas susah naik. Rilis data ekonomi terbaru juga ikut jadi sentimen lain yang menekan harga emas. Pekan lalu, pembacaan angka pertumbuhan ekonomi AS Q3-2019 direvisi naik menjadi 2,1% dari sebelumnya 1,9%.

Selain itu, secara tak terduga aktivitas manufaktur China juga mengalami kenaikan. Angka Purchasing Manager Index (PMI) China bulan September berada di 50,2. Jika dibandingkan dengan bulan Oktober angka PMI hanya berada di 49,2.

Poling yang dilakukan Reuters memperkirakan angka PMI November hanya akan berada di 49,5. Angka di atas 50 menunjukkan terjadinya ekspansi, sedangkan di bawah itu menunjukkan adanya kontraksi.

Akibat ketiga sentimen di atas, harga emas tak dapat terkoreksi banyak. Walau data ekonomi dan penguatan dolar memberatkan, tetapi kisruh dagang yang masih mungkin berlanjut membuat investor masih waspada.