Equityworld Futures | Harga Emas Masih Kuat Naik, 4 Saham Jadi Target
Equityworld Futures | Kenaikan harga emas saat ini diperkirakan berlanjut dan kembali masuk ke dalam pola kenaikan jangka pendek yang relatif kuat. Lantas, saham-saham emiten emas mana saja yang berpotensi menghasilkan cuan maksimal?
Equityworld Futures | Harga Emas Dunia Memudar Jelang Pengumuman Data Inflasi AS
Secara teknikal, indikator stochastic%D masih cenderung turun. Sedangkan RSI dan indikator W%R yang dioptimalkan mengalami konsolidasi cenderung naik dan harga masih di bawah moving average (MA) yang dioptimalkan selama 9 hari. Ini mengindikasikan harga emas dalam tekanan turun, namun tetap berpotensi menguat karena ada peluang harga masuk ke dalam pola kenaikan.
“Sebagai referensi, rentang perdagangan emas saat ini pada kisaran harga 2.009-2.119. Saham-saham pilihannya adalah ARCI, BRMS, MDKA, dan PSAB,” tulis analis Mirae Asset Sekuritas, Tasrul Tanar dalam ulasannya, Kamis (11/1/2024).
Mirae memberikan rekomendasi speculative buy untuk saham ARCI. Target harganya Rp 430. Adapun kisaran harga untuk trading harian Rp 390-416. Cut loss di Rp 388.
Selain itu, speculative buy saham BRMS dengan target harga Rp 184. Kisaran harga untuk trading harian Rp 170-176. Cut loss di Rp 168.
Selanjutnya, speculative buy saham MDKA. Target harga MDKA dipatok Rp 2.750. Sedangkan kisaran harga untuk trading harian Rp 2.430-2.550. Cut loss di Rp 2.410.
Terakhir, speculative buy saham PSAB dengan target harga Rp 95. Kisaran harga untuk trading harian Rp 88-92. Cut loss di Rp 84.